Jumat, 08 April 2016

Dokumentasi Walimahan Bang Fadlul & Teh Nurul

Alhamdulillah, keluarga besar UKM BAQI UPI berkesempatan hadir dalam acara walimahan Bang Fadlul dan Teh Nurul di daerah Karangmukti, Bekasi. Dari Bandung, waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke tempat lokasi adalah sekitar 2 jam 30 menit. Banyak cerita yang tidak bisa digambarkan dengan kata-kata untuk menjelaskan semua perjalanan ini. So, yuk “check it out” dokumentasi foto-foto walimahan berikut ini!

Gambar diambil ketika Bang Fadlul bercerita tentang kisahnya mendapatkan “teeettt”. Jadi agak privasi kalau yang ini. Skip!



Terlihat di foto, para pengurus UKM BAQI tampak serius mendengarkan mantan ketua UKM BAQI, Bang Fadlul. Ya wajar, karena ada sesi curhat yang “agak” romance. Hohoho. Tahukah Anda? bahwa Bang Fadlul menyempatkan bercerita dengan kami 15 menit sebelum acara dimulai? (Padahal beliau belum dandan sama sekali).

Yee! acara puncak!
Saatnya menikmati hidangan. Untuk lauknya sendiri, jangan disebutin deh, ntar…
yuk tebak, siapa yang makannya paling cepet?


Sesi foto sebelum pengantin wanitanya datang, jadi tampak ada Bang Fadlul saja, tentu dengan pengurus UKM BAQI yang lainnya. Jepret!. Foto ini memanfaatkan suasana yang sepi. Jadi, katanya sih “mumpung masih sepi“, yuk kita foto! (padahal pengantin wanitanya belum kunjung datang). Yosh! minta jepret? ya dijepret ajah!


Foto lainnya:




Load disqus comments

0 komentar